- Advertisement -spot_img
BerandaNewsLindungi Keselamatan Pengguna Jalan, Jajaran Polres Ngawi Gelar Pengaturan Lalin

Lindungi Keselamatan Pengguna Jalan, Jajaran Polres Ngawi Gelar Pengaturan Lalin

- Advertisement -spot_img

NGAWI : News7

Banyak cara dilakukan oleh aparat Kepolisian Polres Ngawi dalam menciptakan Pemeliharaan Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Harkamtibmas) untuk menjalankan tugasnya dalam melindungi, mengayomi, dan melayani masyarakat.

Seperti yang dilakukan oleh anggota Polres Ngawi hingga ditingkat Polsek jajaran pada Selasa, 29 Maret 2022 pagi dengan melaksanakan Pengaturan Lalu Lintas demi terwujudnya keamanan, keselamatan, ketertiban dan kelancaran lalu lintas (Kamseltibcarlantas) di wilayah hukumnya masing-masing.

Sejak pukul 06.15 sd 07.15 WIB, anggota korps Bhayangkara di Polres Ngawi dan 18 jajaran Polsek melaksanakan giat pengaturan lalu lintas titik-titik kepadatan arus lalu lintas dan rawan terjadi kecelakaan lalu lintas jalan seperti depan sekolahan, depan pasar, persimpangan jalan raya dan lintasan penyeberangan jalan.

Menurut PLT Kasi Humas Polres Ngawi IPTU Supomo, kegiatan tersebut merupakan salah satu upaya jajaran Polres Ngawi dalam memberikan pelayanan dan perlindungan akan keselamatan bagi pengguna jalan raya pada saat jam-jam sibuk arus lalu lintas, selain itu juga sebagai antisipasi terjadinya laka lantas dan kriminalitas.

“Dimulai pagi hari disaat warga masyarakat banyak beraktifitas, khususnya di jalan raya pada jam-jam karyawan masuk perusahaan, pegawai masuk kantor, pelajar masuk sekolah, dan pekerja swasta berangkat ke tempat kerjanya masing masing, dengan melaksanakan pengaturan arus lalu lintas dan membantu menyeberangkan pejalan kaki,” terang IPTU Supomo.

Selain itu, IPTU Supomo menambahkan, dalam kegiatan yang dilaksanakan pada setiap hari kerja tersebut petugas dari Polres Ngawi dan Polsek jajaran juga memberikan himbauan kepada siswa dan pengguna jalan untuk mentaati peraturan Lalu-lintas dan melaksanakan protokol kesehatan Covid-19.

Lebih lanjut, IPTU Supomo menyebutkan, kegiatan ini digelar dengan tujuan untuk meningkatkan disiplin warga masyarakat dalam berlalu lintas, serta menumbuhkan cara beretika lalu lintas dengan baik, sopan dan penuh konsentrasi sebagai pengguna jalan raya serta tersampaikannya himbauan Prokes Covid-19 kepada masyarakat pengguna jalan.

“Dengan pemantapan Kamseltibcarlantas pada momentum peningkatan arus lalu lintas di jalan raya ini, diharapkan tidak terjadi peristiwa kecelakaan, kemacetan atau pelanggaran lalu lintas serta tidak terjadi kriminalitas di jalan,” tandas IPTU supomo.

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
Must Read
- Advertisement -spot_img
Related News
- Advertisement -spot_img

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini