- Advertisement -spot_img
BerandaNewsGenjot Capaian Herd Immunity, Polsek Mantingan Gelar Vaksinasi Lansia

Genjot Capaian Herd Immunity, Polsek Mantingan Gelar Vaksinasi Lansia

- Advertisement -spot_img

NGAWI : News7

Dalam memenuhi capaian percepatan kekebalan kelompok (herd immunity) di wilayah Kecamatan Mantingan, Kabupaten Ngawi, Polsek Mantingan gelar vaksinasi Covid-19 serentak bagi lansia dan umum, Minggu (20/3).

Gelaran vaksinasi massal di Mako Polsek Mantingan pada Minggu 20 Maret 2022 tersebut dipantau langsung oleh Kapolres Ngawi AKBP I Wayan Winaya, S.I.K., M.H. dan dihadiri pula oleh Kapolsek Mantingan AKP Tulus, S.H., M.H. beserta Forpincam Mantingan.

Dengan menggandeng tenaga vaksinator dari Seksi Kedokteran dan Kesehatan (Sidokkes) Polres Ngawi, Kapolsek Mantingan AKP Tulus berharap, capaian vaksinasi bagi seluruh golongan usia di Kecamatan Mantingan dapat segera terpenuhi.

“Giat vaksinasi serentak se-Indonesia ini sebagai upaya kita memutus mata rantai penyebaran Covid-19 di wilayah Kabupaten Ngawi dengan sasaran warga lansia dan masyarakat umum di wilayah Kecamatan Mantingan, Kabupaten Ngawi,” ujarnya

AKP Tulus mengaku, dalam gelaran vaksinasi massal tersebut, pihaknya mampu menjangkau 108 warga, 88 warga tersebut terdiri 56 lansia dan 32 masyarakat umum berhasil divaksin dengan rincian 42 orang vaksin dosis 1, 32 orang vaksin dosis 2 dan 14 orang vaksin dosis 3 (Booster). Sedang 20 orang lainnya terpaksa ditunda karena alasan kesehatan.

“Dengan menggunakan vaksin jenis Covovax sebanyak 74 dosis (8 Vial) dan AstraZeneca 14 dosis (2 Vial) kita berharap capaian vaksinasi mulai dari dosis 1, dosis 2 maupun dosis 3 dengan prosentase diatas 70 persen pada hari ini dapat terpenuhi,” tandasnya.

Lebih lanjut, AKP Tulus berharap, target percepatan kekebalan kelompok (herd immunity) bagi semua kelompok umur di wilayah Kecamatan Mantingan dapat terpenuhi menjelang bulan Ramadhan 1443 H/2022 M.

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
Must Read
- Advertisement -spot_img
Related News
- Advertisement -spot_img

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini