- Advertisement -spot_img
BerandaNewsPolsek Ngrambe Lakukan Pengamanan dan Pengawasan di Obyek Wisata Hargodumilah

Polsek Ngrambe Lakukan Pengamanan dan Pengawasan di Obyek Wisata Hargodumilah

- Advertisement -spot_img

NGAWI : News7

Liburan hari ke-enam Idul Fitri 2443 H, Polsek Ngrambe, Polres Ngawi semakin Intens melakukan pengamanan dan pengawasan secara ketat dilokasi Obyek Wisata Hargodumilah, di wilayah Kecamatan Ngrambe, Kabupaten Ngawi, Jum’at (6/5).

Wana Wisata Hargodumilah yang terletak di tepi jalan raya Ngrambe – Jogorogo berada di kawasan perbukitan gunung Lawu menawarkan fasilitas kolam renang yang cukup luas dengan airnya yang jernih ditambah wisata kuliner dengan berbagai pilihan menu menjadi daya tarik tersendiri bagi wisatawan yang akan menikmati liburan bersama keluarga.

Dengan Fasilitas tempat parkir yang cukup luas dan jaminan pengamanan ekstra dari petugas, Obyek Wisata Hargodumilah memberikan kepuasan dan kenyamanan tersendiri bagi para pengunjung.

Kapolsek Ngerambe Iptu Sukoco mengatakan, untuk mengantisipasi penyebaran Covid-19, di gerbang masuk Wisata Hargodumilah dilengkapi sarana prokes bagi pengunjung, tempat cuci tangan dan sabun cairnya, termogun untuk mengukur suhu tubuh, kemudian tersedia Barcode scan QR Aplikasi Pedulilindungi.

“Petugas gabungan Satgas Mandiri selalu mendampingi pengunjung dipintu gerbang sekaligus menyampaikan edukasi penerapan prokesnya,” ujar Kapolsek Ngrambe Iptu Sukoco.

Lebih lanjut, Kapolsek Ngrambe menyampaikan bahwa Polri akan semakin intens melakukan pengamanan dan pengawasan lokasi wisata, khususnya dalam penerapan protokol kesehatan guna pencegahan dan pengendalian Covid-19 agar jangan sampai menyebar di kawasan wisata.

“Wisata Hargodumilah ini dapat menampung pengunjung 1.000 orang, dengan adanya aturan pada PPKM Level 2 maka kapasitasnya dibatasi 50 persen. Sampai dengan pukul 11.00 WIB ini jumlah pengunjung yang masuk sebanyak 300 orang, sedangkan untuk kantong parkir sudah terisi 25 kendaraan roda empat dan 75 kendaraan roda dua,” terang Iptu Sukoco.

Menurut Iptu Sukoco, pihaknya juga menyiapkan kendaraan ambulance berikut tenaga medisnya dari puskesmas Ngrambe untuk melayani pengunjung dalam memeriksakan kondisi kesehatan dan pengobatan ringan.

Iptu Sukoco menyebut, kekuatan personil yang ditugaskan untuk pengamanan dan pelayanan terhadap pengunjung sebanyak 16 orang terdiri dari 4 Polri, 1 TNI, 2 Nakes dari Puskesmas Ngrambe, 5 Relawan Gareng dan 4 Satgas Mandiri.

“Kita harus bisa memberikan rasa aman dan nyaman bagi pengunjung wisata Hargodumilah, dengan harapan manfaat layanan aspek keamanan dan kenyamanan bisa dirasakan begitu juga aspek prokesnya juga terjaga dengan baik, sehingga solgan Mudik Sehat dan Mudik Aman dapat terwujud,” pungkasnya.

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img
Must Read
- Advertisement -spot_img
Related News
- Advertisement -spot_img

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini